39+ Contoh Proposal Usaha Keripik Tempe dan Kiat Sukses dalam Bisnis Ini

contoh proposal usaha keripik tempe

Menjual makanan ringan atau cemilan di zaman sekarang menjadi salah satu aktivitas bisnis yang sangat menguntungkan. Hal ini jelas membuat beberapa orang tertarik, misalnya memulai usaha cemilan keripik tempe. Keripik di Indonesia sendiri masih jadi cemilan favorite. Mempelajari contoh proposal usaha keripik tempe akan mempermudah Anda memulai bisnis ini.

Modal dalam mengelola sebuah bisnis menjadi elemen yang sangat vital. Ketika ingin menjual keripik tempe sebagai makanan cemilan maka Anda membutuhkan modal sehingga proses pengolahan dapat berjalan dengan baik.

Mendapatkan modal awal bisnis dapat seseorang lakukan dengan beberapa cara, salah satunya adalah membuat sebuah proposal bisnis. Melalui pengajuan proposal kepada para investor, pengusaha dapat mendapatkan dana tambahan. Berikut contoh proposal dan beberapa hal penting lainnya dalam bisnis Keripik Tempe.

Baca juga : Contoh Proposal Usaha Keripik Bayam

BAB 1: Pendahuluan

 

Latar Belakang

Bisnis dengan brand Keripik Tempe Krenyes ini berdiri karena daya tarik masyarakat Indonesia terhadap cemilan keripik sangatlah tinggi. Usaha ini memiliki prospek menjanjikan dan cerah di masa depan karena pembelinya terus bertambah.

Perbedaan produk keripik ini dengan lainnya adalah variasi rasanya yang tersedia sebanyak 6 rasa. Selain unggul dari sisi pilihan rasa, kemasan dari produk Keripik Tempe Krenyes juga sangat modern dan praktis sehingga pelanggan dapat dengan mudah menikmatinya.

Selain itu, produk keripik Tempe Krenyes juga melalui proses oven 100% sehingga sangat aman dan bebas minyak. Tentu saja cemilan ini sehat serta dapat orang konsumsi dari berbagai kalangan mulai dari anak anak sampai dengan orang dewasa. Untuk yang ingin menurunkan berat badan sangat cocok mengkonsumsi ini.

Konsep Usaha

Konsep bisnis dari usaha ini adalah menjadikan produk Keripik Tempe Krenyes sebagai salah satu pilihan cemilan utama masyarakat baik dari kalangan anak anak hingga dewasa. Tentu saja dengan harga sangat terjangkau di pasaran.

Kami pun mengemas produk tempe Krenyes dengan kemasan modern dan telah memanfaatkan bahan ziplock. Fitur ini akan membuat para konsumen sangat mudah ketika ingin menyantapnya dan memakannya.

Visi Misi

Visi dari bisnis ini sendiri adalah menjadi produk tempe krenyes pertama dengan konsep tradisional namun dapat menembus pasar internasional. Menawarkan berbagai varian rasa menarik keripik tempe dengan rasa lezat.

Misinya adalah memproduksi cemilan sehat dengan memproses pembuatan keripik lewat 100% oven dan penggunaan tempe alami. Berusaha semaksimal mungkin menembus pasar internasional dan menguasai pasar domestik. Memberikan pelayanan terbaik kepada para konsumen dari berbagai kalangan.

BAB 2: Analisa SWOT

Strength:

Keunggulan utama dari produk keripik tempe krenyes adalah proses pengolahannya yang melalui pengovenan. Hal ini menjadikan produk ini sebagai makanan sehat dan tidak akan membahayakan tubuh para costumer meskipun mengkonsumsinya dalam jumlah besar.

Weakness:

Sementara untuk proses pengiriman produk beberapa pesanan di luar pulau Jawa cukup lama. Hal ini tentu akan berakibat pada kualitas dari cemilan ini sendiri karena proses pengolahannya melalui pengovenan.  

Opportunity:

Keripik tempe krenyes sendiri sering menjadi alternatif makanan ringan masyarakat Indonesia untuk menikmati cemilan. Hal ini tentu saja menjadi tolak ukur yang sangat jelas apabila keripik krenyes kedepannya akan menjadi bisnis dengan peluang besar.  

Threat:

Kompetitor dalam menjual produk makanan ringan seperti keripik ini terus bertambah, tentu saja ini akan jadi ancaman serius. Apalagi produk ini sangat mudah orang tiru, sehingga jika ada pesaing menjual produk dengan harga lebih murah akan sangat berbahaya.  

BAB 3: Rencana Usaha

BAB 4: Analisa Keuangan

BAB 5: Penutup

Berdasarkan pergerakan pasar kuliner, bisnis keripik tempe Krenyes menjadi salah satu usaha makanan yang akan terus berkembang di masa depan. Apalagi sekarang beberapa inovasi dari strategi pemasaran cukup berkembang secara pesat.

Keripik Tempe Krenyes dengan penawaran menarik tentunya akan menjadi usaha menjanjikan. Makanan tradisional yang tampil dengan kemasan modern serta berbahan alami ini tentunya akan menarik perhatian banyak orang.

Berdasarkan hal tersebut lah Kami membuat proposal usaha tempe krenyes ini untuk Bapak/Ibu investor sehingga tertarik untuk menjalin kerjasama. Tujuan dari kemitraan ini sangatlah jelas yaitu mengembangkan bisnis dan meraup keuntungan sebesar mungkin.

Kiat Sukses Menjadi Pengusaha Keripik Tempe

Keripik sampai saat ini masih menjadi makanan dengan penggemar terbanyak di Indonesia. Salah satu varian dari favorite anak bangsa adalah keripik tempe. Menjadi pengusaha penjual keripik tempe tentu akan sangat menguntungkan jika Anda jual dengan cara yang tepat. Berikut adalah kiat sukses menjadi pengusaha keripik tempe.

1. Melakukan Persiapan dengan Benar

Ketika Anda memutuskan untuk menjadi pengusaha keripik tempe, persiapan pertama adalah menentukan skala usaha. Bisnis ini akan berjalan dengan skala rumahan atau langsung membuka sebuah produksi berskala besar. Menentukan hal ini di awal bisnis menjadi elemen penting.

Tentu saja dalam menentukan skala dalam pemasaran ini, seseorang harus menyesuaikan modal awal. Untuk memudahkan Anda dalam memaksimalkan persipan ini adalah dengan menganalisis secara rinci apa saja peralatan yang seseorang perlukan dalam mengelola usaha.

2. Memastikan Kualitas Produk Keripik Tempe sudah yang Terbaik

Selanjutnya yang perlu Anda perhatikan adalah kualitas produk. Di mana mana para konsumen ketika memilih sebuah produk akan memperhatikan harga serta kualitasnya. Untuk membuat jualan keripik tempe laku keras harus teliti terhadap pembuatannya.

Dalam membuat sebuah produk usahakan semua bahan sudah ada pada kualitas terbaik sehingga hasilnya juga menjadi bagus. Apabila keripik tempe Anda memiliki rasa yang seimbang, maka kemungkinan akan laku semakin tinggi. Kemudian selanjutnya langsung saja memasarkanny dengan berbagai teknik modern.

3, Menawarkan Rasa Baru Setiap Ada Kesempatan

Untuk membuat pelanggan tidak bosan, maka kehadiran berbagai rasa dalam produk keripik tempe Anda sangatlah penting. Menciptakan rasa rasa dengan beraneka ragam pilihan ini sebenarnya sangat mudah seseorang lakukan. Masalahnya tidak ada waktu untuk berkreasi sehingga penawaran ini memang jarang terjadi.

Maka dari itu, untuk membuat pelanggan Anda betah, berikan dan sisihkan waktu untuk melakukan eksperimen sehingga rasa baru lahir. Hal ini jelas akan membuat para konsumen tertarik sehingga membeli produk ini. Apalagi jika rasa terbaru dari keripik tempe ini tidak ada di tempat lainnya.

4. Memasarkan Keripik Tempe dengan Berbagai Metode

Untuk bisa mendapatkan banyak pelanggan selanjutnya Anda harus memasarkan produk sesuai target pasar. Pada langkah awal usaha tentunya sebagai pelaku bisnis sudah menentukan target pasar secara jelas sehingga bisa menawarkan produk dengan jelas.

Aktivitas pemasaran atau marketing di era modern seperti sekarang ini cukup terbuka karena adanya kehadiran berbagai media. Pasarkan produk keripik tempe Anda melalui media offline dan juga online sehingga mendapatkan banyak pelanggan dalam waktu sesingkat singkatnya.

5. Tidak Bosan dalam Berinovasi

Loyalitas pelanggan akan menjamin pendapatan seorang pengusaha. Ketika Anda mengelola dan menjalankan usaha keripik tempe ini, pastikan semua berjalan sebagaimana mestinya dengan terus melakukan inovasi produk dalam berbagai bentuk.

Inovasi ini dapat Anda lakukan dengan berbagai cara misalnnya membuat kemasan terbaru dari produk keripik tempe. Apabila ingin inovasi yang lebih mengena dapat membuat menu baru atau rasa terbaru sehingga pelanggan ketika pergi ke outlet tertarik mencoba menu menu baru tersebut. Inovasi akan membuat konsumen tetap semakin bertambah karena loyal.

Platform Pemasaran Produk Keripik Tempe yang Harus Pengusaha Coba

Ketika Anda memutuskan untuk menjual produk keripik tempe, terdapat beberapa platform penjualan berbasis online yang harus menjadi perhatian. Melalui platform ini, penjualan produk dapat optimal dalam menggaet para konsumen baru secara cepat. Apalagi sekarang beberapa fiturnya sangat memudahkan para pelaku bisnis, berikut beberapa platformnya.

1. E-Commerce

Platform pertama adalah e-commerce, melalui media ini Anda dapat mengupload produk keripik tempe secara gratis. Menariknya lagi berjualan di marketplace seperti e-commerce ini akan memudahkan pelaku bisnis dalam mengirimkan produk. Alasannya sederhana karena beberapa e-commerce telah bekerjasama dengan jasa pengiriman.

Caranya sangat mudah, Anda harus membuat sebuah akun e-commerce terlebih dahulu dengan nama toko tersebut. Kemudian upload produk dengan memberikan keterangan berupa deskripsi, hastag, keterangan, sampai dengan beratnya. Nantinya ketika pelanggan ingin membeli langsung muncul metode pembayaran serta jasa pengirimannya.

2. Sosial Media Market

Sekarang sosial media memang menjadi salah satu aplikasi dengan pengguna terbanyak. Hal tidak heran jika sosial media baru baru ini menghadirkan beberapa fitur marketplacenya, misal Facebook dengan marketplace menunya atau TikTok dengan TikTok Shopnya.

Semua ini hadir karena melihat trend pasar yang terus meningkat di kalangan para pengguna sosial media. Bahkan yang paling baru seseorang dapat membuka toko di beberapa media sosial ini dengan akun bisnis. Dengan kata lain, menjual produk sekarang id platform media sosial merupakan hal wajib harus setiap pelaku bisnis pelajari.

Manfaat yang Orang Peroleh dalam Mengkonsumsi Keripik Tempe

Keripik merupakan makanan hasil fermentasi yang seseorang buat dari kedelai dengan perpaduan jamur rhizopus oligosporus. Makanan satu ini memang sangat lezat, gurih, dan nikmat. Tidak heran jika masyarakat Indonesia banyak yang menyukainya. Terdapat beberapa manfaat mengkonsumsi keripik tempe sebagai berikut.

1. Dapat Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat pertama untuk tubuh ketika Anda mengkonsumsi keripik tempe adalah menstabilkan tekanan darah. Tekanan darah yang stabil tentunya yang berjalan dengan normal ketika tinggi maka akan terun sesuai kemampuan tubuh itu sendiri.

Sejauh ini beberapa orang yang mengkonsumsi keripik tempe memang tekanan darahnya bisa turun karena adanya senyawa selenium. Senyawa ini memiliki fungsi penting dalam sistem kardiovaskuler sehingga tubuh seseorang dapat turun tekanan darahnya ketika naik.

2. Dapat Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat dalam Tubuh

Perlu Anda ketahui juga jika keripik tempe sebenarnya memiliki kandungan protein di dalamnya sehingga dapat memberikan energi yang cukup kepada tubuh. Protein ini dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat.

Seperti Anda ketahui jika dalam tubuh seseorang terdapat kadar kolesterol jahat dan baik. Keduanya harus dalam porsinya masing masing sehingga seseorang dapat terhindar dari berbagai permasalahan kesehatan. Menariknya keripik tempe dapat membuat kolesterol jahat berkurang dan kolesterol baik meningkat.

3. Dapat Menghindarkan Seseorang dari Kanker

Keripik tempe jua memiliki kandungan bernama isoflavon yang sangat efektif dalam memberikan manfaat kepada tubuh seseorang. Kandungan ini memiliki fungsi untuk memperbaiki atau mencegah terjadinya kerusakan sel dalam tubuh.

Apabila sel rusak maka polusi dan paparan sinar matahari dapat dengan mudah memasuki tubuh seseorang sehingga terkena berbagai penyakit termasuk kanker. Maka dari itu, seseorang sangat membutuhkan vitamin atau kandungan dari keripik tempe ini sehingga terhindar dari permasalahan kanker ini.

4. Mampu Merawat Sistem Pencernaan

Dalam kehidupan sehari hari untuk mencerna makanan, tubuh harus mendapatkan nutrisi terbaik. Memperoleh nutrisi bisa seseorang lakukan dengan berbagai cara salah satunya adalah mengkonsumsi makan dengan kandungan gizi terbaik.

Keripik tempe sendiri menawarkan bumbu serta rasa yang lezat sehingga dapat membantu tubuh dalam mengikat lemak. Sementara kolesterol ketika mengkonsumsi ini dapat terawat sehingga sistem pencernaan dalam tubuh terus dalam kondisi terbaik.

5. Memperoleh Sumber Energi yang banyak

Selanjutnya yang harus Anda perlu ketahui adalah jika mengkonsumsi keripik tempe akan memperoleh kandungan vitamin B2 serta riboflavin. Kedua kandungan ini secara efektif dapat membuat proses metabolisme lebih berenergi atau aktif.

Kehadiran kedua kandungan tersebut dalam bentuk makanan seperti keripik ini memang sangat menguntungkan. Tidak heran jika banyak orang sangat tertarik mengkonsumsi makanan ini, apalagi habis mengetahui sumber energi dapat orang peroleh dari berbagai bentuk termasuk keripik ini.

6. Dapat Mencegah Gejala Menopause

Kemampuan atau khasiat selanjutnya yang bisa seseorang peroleh setelah mengkonsumsi keripik tempe adalah menghindari gejala menopause. Kondisi ini terkadang memang mengganggu beberapa wanita.

Isoflavon merupakan kandungan yang ada di dalam aplikasi ini sehingga dapat mengetahui dan memantau gejala menopause. Fase ketika menopause memang menjadi salah satu kendala terbesar dalam hidup seseorang. Hal inilah yang banyak orang tidak inginkan sehingga mencari alternatif makanan lainnya.

7. Dapat Mencegah Masalah Kesehatan Anemia

Keripik tempe juga memiliki kemampuan untuk mencegah penyakit anemia. Kebanyak masalah kesehatan ini memang sering orang alami khususnya kaum wanita apalagi ketika menstruasi. Beberapa wanita hamil dan menyusui juga sering menghadapi masalah anemia.

Alasan kenapa wanita banyak mengalami permasalahan ini adalah karena kurang makan akibat tidak ingin gemuk. Jadi solusinya adalah mengkonsumsi makanan yang sehat, lezat, dan sehat. Keripik tempe menjadi salah satu cemilan yang tidak akan membuat gemuk jika Anda mengkonsumsinya dalam batasan wajar.

8. Dapat Mencegah Penuaan

Mencegah penuaan juga bisa Anda dapatkan ketika mengkonsumsi keripik tempe. Hal ini terbukti dengan sifatnya yang memiliki antioksidan dalam bentuk isoflavon. Kandungan ini hampir sama dengan karotenoid, vitamin e, vitamin c.

Senyawa isoflavon adalah antioksidan dengan kemampuan luar biasa karena tubuh sangat membutuhkan kehadirannya. Berkat adanya kandungan ini tubuh dapat terhindar dari berbagai permasalahan seperti radikal bebas sehingga menjadi lebih sehat dan penuaan dini pun dapat Anda hindari.

9. Sangat Cocok untuk Penderita Diabetes

Hal menakjubkan lainnya dari manfaat keripik tempe ini adalah senyawa proteinnya. Keripik tempe menjadi salah satu cemilan yang menawarkan kandungan protein secara lengkap sehingga seseorang bisa terpenuhi enegerinnya.

Serat dan kandungan protein ini memang penting ketika mengkonsumsi makanan ringan seperti keripik ini. Bahkan untuk beberapa kondisi tertentu, kehadiran protein yang cukup dapat membantu seseorang mengalami kenaikan gula darah sekaligus menjaga kadar gulanya secara bersamaan.

Demikian informasi mengenai contoh proposal usaha keripik tempe dan kiat sukses dalam bisnis ini. Memahami dan mempelajari hal ini sangatlah penting buat Anda jika memang ingin menekuni usaha ini dan mendapatkan penghasilan sebanyak mungkin.